Family: Combretaceae
Nama Lokal: Ketaping
Morfologi
Batang bertajuk rindang dengan cabang-cabang yang tumbuh mendatar dan bertingkat-tingkat. Daun tersebar, sebagian besar berjejalan di ujung ranting, bertangkai pendek. Helaian daun bulat telur terbalik, dengan ujung lebar dan pangkal yang menyempit, helaian di pangkal bentuk jantung, dibagian sisi bawah pangkal daun terdapat kelenjar di kiri-kanan ibu tulang daun, permukaan atas licin dan bagian bawah berambut halus, berwarna kemerahan jika akan rontok. Bunga berukuran kecil, terkumpul dalam bulir dekat ujung ranting. Buah berbentuk bulat telur gepeng, bersegi atau bersayap sempit.

Distribusi
Tumbuhan ini merupakan tumbuhan asli Asia Tenggara maupun Polinesia hingga Australia bagian utara. Selain itu, pohon ini juga bisa ditemui di Amerika Tengah, Amerika Selatan, Afrika Timur, Afrika Barat, Pakistan, India, juga Madagaskar.

Manfaat
Tumbuhan ini digunakan sebagai antijamur dan antibakteri baik secara in vivo maupun in vitro. Daun tumbuhan ini dapat bermanfaat disebabkan oleh senyawa-senyawa kimia yang terkandung di dalamnya.